Mudah! Cara Mengetahui Kata Sandi Email Sendiri Yang Lupa

0/5 No hay votos

Reportar esta app

Descripción

Email merupakan sebuah surat elektronik yang bisa digunakan dengan memakai akun email dengan membukanya lewat kata sandi. Kombinasi untuk kata sandi ini bisa dibuat dari angka, simbol dan juga huruf unik dan kapital. Cara mengetahui kata sandi email diperlukan jika sebelumnya lupa.

Dalam situasi melupakan kata sandi tersebut, pengguna tidak perlu panik. Lakukan cara melihat sandi email dengan benar secara langkah-langkahnya, agar akun email bisa diakses kembali. Hal ini karena adanya berkas penting yang terdapat pada email sehingga jangan sampai hilang.

Baca Juga: Cara Melihat Kata Sandi Email lewat Ponsel dan Laptop

Cara Mengetahui Kata Sandi Email Yang Lupa

Cara Mengetahui Kata Sandi Email Yang Lupa

Jika pengguna lupa dengan password yang digunakan untuk membuka email miliknya, itu sama dengan tidak bisa membuka akun email tersebut. Akun email ini penting terlebih jika gmail, karena digunakan untuk sinkronisasi terhadap beberapa aplikasi Android.

Bukan cuma gmail sebenarnya yang bisa menggunakan fitur penyimpan password, ada banyak akun lain yang bisa menggunakannya. Jadi jangan khawatir jika login menggunakan akun yahoo, microsoft atau yang lainnya karena sama-sama aman. Asalkan fitur isi otomatis dihidupkan maka google chrome bisa menyimpan password pengguna.

Sebenarnya jika pernah melakukan login di perangkat seperti komputer dan laptop biasanya sandi tersimpan otomatis dan bisa dilihat lagi. Namun jika tidak maka akan sulit untuk melakukannya. Namun ada beberapa cara mengetahui kata sandi email yang bisa dicoba seperti berikut:

Lihat Sandi Email Lewat Komputer

Lihat Sandi Email Lewat Komputer

Jika pengguna sebelumnya pernah login akun email lewat browser dari perangkat komputer, itu hal yang sangat membantu. Banyak yang belum tahu jika ternyata login akun email lewat google chrome sandi akan tersimpan secara otomatis di browser tersebut untuk memudahkan.

Fitur ini baru hadir beberapa waktu belakangan sehingga belum banyak orang yang mengetahui hal ini. Namun sebelumnya cek lagi ke bagian pengaturan apakah fitur ini aktif atau tidak. Untuk melihat sandi email di google chrome khususnya software untuk komputer, bisa lakukan cara berikut:

  • Nyalakan terlebih dahulu komputer.
  • Setelah itu langsung saja buka software google chrome.
  • Dari halaman utama langsung buka gmail di aplikasi browser tersebut.
  • Jika sudah terbuka pergi ke menu yang bisa diakses dengan menekan menu titik tiga di pojok kanan atas.
  • Masuk ke menu pengaturan dan buka pilihan autofill.
  • Tekan pada bagian passwords dan aktifkan fitur agar google menyimpan sandi secara otomatis.
  • Pada halaman baru passwords nantinya ada daftar akun mana saja yang pernah disimpan dengan sandinya.
  • Tekan ikon show passwords yang bergambar mata.
  • Melalui cara ini pengguna bisa melihat lagi password yang mereka simpan.

Baca Juga: Cek Nomor Smartfren Dan Cara Mengatasi Gagal Cek Pulsa

Lihat Sandi Email Di HP

Lihat Sandi Email Di HP

Selain melalui device windows, ternyata smartphone android juga bisa melihat password email. Untuk melihatnya pengguna sangat memerlukan aplikasi google chrome.  Pengguna dengan tipe mobilitas yang tinggi lebih banyak menggunakan handphone dibandingkan laptop dan komputer.

Jika melupakan password email, mereka akan mencobanya dari smartphone terlebih dahulu karena itu yang paling sering digunakan. Berikut ada cara mengetahui kata sandi email lewat handphone:

  • Buka google chrome yang ada di ponsel.
  • Jangan lupa untuk menekan tiga titik di pojok kanan atas.
  • Pilih bagian sandi atau password dan pilih akun mana yang ingin dilihat passwordnya.
  • Tekan ikon mata untuk membuka passwordnya.
  • Gunakan password dengan menyalinnya dari kolom tersebut.
  • Pastikan ingat dengan sidik jari atau pin dari smartphone untuk membukanya. 

Catatan untuk pengguna, fitur ini biasanya baru aktif jika diizinkan oleh pengguna setiap kali melakukan login. Jika tidak maka pengguna tidak akan menyimpan passwordnya di google chrome dan cara ini tidak bisa dilakukan.

Lihat Sandi Email Di Laptop

Lihat Sandi Email Di Laptop

Cara ketiga ini bisa dilakukan juga lebih fleksibel dibandingkan dengan komputer karena bisa dibuka dimana saja. Metode yang digunakan juga kurang lebih sama dengan apa yang dilakukan pada saat menggunakan komputer.

  • Buka terlebih dahulu laptop.
  • Nyalakan laptop sampai windows muncul.
  • Buka aplikasi google chrome yang sudah terinstall.
  • Pastikan google chrome ini selalu digunakan untuk membuka email yang lupa passwordnya.
  • Masuk ke menu settings yang bisa diakses lewat menu titik tiga yang ada di pojok kanan layar.
  • Saat tab settings sudah muncul maka buka opsi bagian autofill.
  • Disana ada beberapa sub menu termasuk passwords.
  • Scroll lagi ke bagian bawah dan bisa ditemukan deretan akun yang sandinya masih tersimpan.
  • Daftar ini menandakan akun apa saja yang pernah login di laptop tersebut menggunakan google chrome.
  • Tekan logo mata agar semua password bisa terlihat.
  • Untuk menggunakan passwordnya pengguna tinggal menyalin dan bisa langsung digunakan untuk login.

Baca Juga: Cara Melihat Spek Laptop Windows dan macOS

Pentingnya Menjaga Sandi Email

Pentingnya Menjaga Sandi Email

Kata sandi ini merupakan serangkaian karakter yang penting dalam upaya login ke sebuah akun termasuk email. Jadi jangan sampai lupa dengan sandi email agar bisa masuk kedalam akun tersebut. Bukan hanya itu, sandi email juga wajib dijaga dengan beberapa alasan seperti berikut:

Menjaga Keamanan Informasi

Pentingnya untuk selalu menjaga sandi dari email adalah meningkatkan keamanan dari file, aplikasi beserta jaringan yang ingin dilindungi. Semuanya kini sudah serba terintegrasi dengan email jadi jangan sampai hal sepenting email diabaikan.

Banyak data pribadi yang disimpan pada perangkat kini bisa berhubungan dengan email. Penyimpanan data secara cloud secara tidak langsung, membutuhkan email untuk masuk pada penyimpanan cloud tersebut untuk mengakses semua data yang ada.

Bukan cuma itu data-data lain seperti keuangan dan juga perbankan meminta alamat email juga sebelum bisa digunakan. Jadi sebaiknya data yang berhubungan dengan ini dijaga sebaik mungkin agar tidak bocor ke pihak luar manapun.

Mencegah Peretasan Akun

Untuk memaksimalkan keamanan seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, email dan sandinya sangat berharga untuk diamankan. Jadi jangan sampai lupa apalagi diberikan kepada orang lain. Agar tidak mudah lupa, periksa selalu sandi secara berkala dengan waktu tertentu.

Jika perlu, kata sandi perlu diubah dengan berkala agar tidak mudah diketahui kata sandi yang digunakan. Mengubahnya secara teratur juga bisa mengurangi resiko untuk terkena peretasan akun email.

Baca Juga: Cek Nomor Indosat Ooredoo Sudah Registrasi 2023

Membatasi Akses

Teknologi pengawasan kini semakin canggih bahkan bisa merekam sampai ke penekanan tomboll. Hal ini bisa dengan mudah mencuri informasi terkait tombol apa saja yang digunakan untuk mengaktifkan password yang digunakan pengguna.

Dengan kata lain kata sandi bisa dengan mudah dicuri dengan melihat riwayat penekanan tombol sebelumnya. Mengubah kata sandi secara teratur bisa mengurangi peluang terjadinya kecolongan akibat bantuan logger keystroke.

Mempermudah Pekerjaan

Tanpa kata sandi email maka pengguna tidak bisa memanfaatkan segala sinkronisasi yang ada yang terhubung lewat email. Kini banyak aplikasi yang memerlukan alamat email untuk pembuatan akun. Tanpa email ini akun yang dibuat tidak bisa terverifikasi secara sempurna.

Semua aplikasi yang menggunakan email ini bisa terintegrasi sehingga lebih optimal lagi. Bahkan untuk login kembali ke suatu aplikasi email sangat dibutuhkan untuk mengirim kode keamanan agar saat diketahui siapa orang mencurigakan yang mencoba login ke akun pengguna.

Itulah beberapa cara mengetahui kata sandi email dengan menggunakan beberapa jenis device. Intinya untuk bisa tahu kata sandi yang pernah digunakan, penyimpan kata sandi dari google chrome menjadi fitur yang wajib diaktifkan.